Beragam cara yang bisa kita lakukan untuk memupuk sikap saling menghargai, dan seperti memiliki pandangan terbuka, bersikap ramah, murah senyum, dan suka menolong tanpa membedakan agama, ras, suku, dan budaya. Sebagai manusia, sebisa mungkin memberikan atau menawarkan bantuan kepada sesama tanpa harus diminta. Dengan belajar saling menghargai orang lain, kita bisa mengerti dan memahami makna keberagaman suku bangsa.